BSCpTpMlGfC7TfWlGfA7TUW7Ti==

Pernahkan Anda Melihat Signal Wi-Fi ? Beginilah Bentuk Sinyal WiFi Selama Ini Tidak Terlihat

S P C E.com : Di era teknologi yang kian canggih dan digital, istilah WiFi tentu bukan lagi hal asing. Terutama bagi para pengguna smartphone. Dimana saja, kapan saja orang ingin memiliki akses internet baik dari operator seluler maupun WiFi di smartphone mereka. Bagi kamu yang aktif menggunakan sosial media dan internet addict mendapatkan sinyal WiFi tentunya adalah sebuah kesenangan, karena kecepatan WiFi bagus dan tidak berbayar.


WiFi sendiri adalah kumpulan energi yang ditransmisikan dalam bentuk gelombang. Gelombang tersebut memiliki tinggi, jarak, dan kecepatan tertentu. Meskipun sinyal WiFi ada di sekitar kehidupan kita, namun selama ini kita memang tidak pernah tahu seperti apa bentuk atau wujud WiFi. Pernahkah kamu penasaran ilustrasi dari sinyal internet satu ini?

Begini Bentuk Sinyal WiFi yang Selama Ini Tidak Terlihat Mata

Pernahkan Anda Melihat Signal Wi-Fi ? Beginilah Bentuk Sinyal WiFi Selama Ini Tidak Terlihat

Karena sinyal WiFi tidak berbentuk atau berwarna, kita memang tidak bisa melihat dengan kasat mata. Tim peneliti dari Universitas Newcastle di Inggris, membuat project Touch Research untuk menciptakan apa yang mereka sebut dengan Light painting WiFi. Seperti yang dilansir Pocket-lint, tim tersebut menggunakan sensor pintar dan kamera canggih untuk menangkap penampakan dari sinyal WiFi.

Proyek WiFi ini menggunakan teknik fotografi long exposure dengan sensor RSSI agar bisa memvisualisasikan sinyal WiFi yang selama ini tidak terlihat. Gambar-gambar tersebut disebut dengan digital ethereal, yang memperlihatkan sinyal WiFi bisa bergerak berdasarkan interaksi objek. Warnanya berubah dari biru untuk menunjukan sinyal lemah, hingga ke warna merah yang menunjukan sinyal kuat. Berikut adalah potret ilustrasi sinyal WiFi jika dilihat secara kasat mata.
  • Bentuk Sinyal WiFi Dilihat dari Luar Ruangan
Pernahkan Anda Melihat Signal Wi-Fi ? Beginilah Bentuk Sinyal WiFi Selama Ini Tidak Terlihat
  • Sinyal Wifi Menelusuri Tangga

Pernahkan Anda Melihat Signal Wi-Fi ? Beginilah Bentuk Sinyal WiFi Selama Ini Tidak Terlihat
  • Bentuk WiFi Dilihat dari Tempat Gelap
Pernahkan Anda Melihat Signal Wi-Fi ? Beginilah Bentuk Sinyal WiFi Selama Ini Tidak Terlihat

Ternyata wujud WiFi adalah cahaya yang memiliki pola tampak seperti gaya fotografi dengan modus bulb atau seperti pelangi. Uniknya sinyal WiFi ini melingkar-lingkar di seluruh area jangkauan dan seolah menembus badan manusia. Wow! Gimana menurut kamu setelah mengetahui bentuk sinyal WiFi?

Comments0

Ketentuan berkomentar disini, maupun berkomentar di Comments Plugin facebook:
1. Dilarang menautkan link aktif maupun mempastekan link mati
2. Dilarang berkomentar di luar topik (OOT),
3. Dilarang promosi, dan komentar-komentar yang tidak sopan yang anda tidak sukai juga
4. Komentar Kurang sopan, jadi komentar seperti itu tidak di tampilkan. pastinya akan di hapus
5. Terima Kasih Atas perhatiannya.

Provisions comments here, nor commented on Comments Plugin Facebook
1. It is forbidden to link active link and paste mem dead link
2. Prohibited commented off-topic (OOT),
3. The promotion is prohibited, and the comments were disrespectful that you do not like too
4. Comments Less politely, so comments like that are not in the show. certainly will be deleted
5. Thank you for your attention.

Type above and press Enter to search.